Chelsea
Maurizio Sarri: Kena Embargo Transfer, Chelsea Akan Sulit Juara – Sarri percaya embargo transfer akan membuat Chelsea kesulitan mengejar ketertinggalan dari Manchester City Dan Liverpool.
Manajer Chelsea Maurizio Sarri kecewa dengan keputusan FIFA yang menolak banding Chelsea terhadap sanksi embergo transfer. Selanjutnya TheBlues akan melanjutkan proses banding ke Pengadialan Arbitrase Olahraga (CAS).
Sebelumnya FIFA telah menjatuhkan sanksi larangan beraktivitas selama dua jendela transfer bagi Chelsea, karena chelsea dinyatakan melanggar aturan soal perekrutan dan pendaftaran pemain dibawah usia 18 tahun.
Sarri pun merasa Chelsea akan sulit untuk mengejar ketertinggalan dengan Manchester City dan Liverpool, dua tim teratas di Liga Primer Inggris saat ini.
“Akan sangat sulit untuk menutup jarak [dengan city dan liverpool] saat ini,” ujarnya kepada The Guardian.
“Kami harus bekerja. Mungkin kita membutuhkan sesuatu dari bursa transfer. Jadi ini tidak mudah, karena level dua tim teratas sangat, sangat tinggi.”
“Saya tidak merasa butuh membeli 10 pemain. Saya pikir kami hanya harus membeli satu atau dua pemain. Kalau tidak, sangat sulit untuk segera berkembang. Saya pikir kami adalah tim yang sangat baik, jadi kami hanya membutuhkan satu atau dua pemain.”
Jika banding ditolak, Christian pulisic akan menjadi satu-satunya pemain yang datang musum panas nanti. Sementara itu Gonzalo Higuain dan Mateo Kovacic tidak akan bisa dipermanenkan.